Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Teknologi Sumbawa melaksanakan yudisium semester Genap TA 2021/2022 pada 03 Agustus 2022 bertempat di Samawa Seaside Cottage.
Yudisium kali ini diikuti sebanyak 107 mahasiswa dari 3 Prodi diantaranya, Ekonomi Pembangunan, Manajemen dan Akuntansi dengan total 48 mahasiswa yang berhasil meraih predikat Cumlaude.
Dalam sambutannya Rektor UTS, Bapak Chairul Hudaya, Phd berpesan kepada para lulusan bahwa “tidak peduli seberapa cepat atau lama anda lulus kuliah, jangan melihat apa yang telah terjadi di masa lampau, songsonglah masa depan itu”.
Lulusan Terbaik Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Teknologi Sumbawa pada yudisium semester Genap TA 2021/2022 dengan bangga diraih oleh lulusan Program Studi Ekonomi Pembangunan, Anita Lestari, S.E.
Selamat kepada Para lulusan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Teknologi Sumbawa. Tetaplah menjaga nama baik UTS dimanapun kalian berada !!!